Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) melakukan Penandatanganan Nota Kesepakatan dengan RSUD Pasar Minggu Sebagai Rumah Sakit Pendidikan Utama Fakultas Kedokteran UPNVJ di Auditorium RSUD Pasar Minggu, Rabu (12/12/2018).
Penandatanganan nota kesepakatan pencanangan ini dilakukan oleh Dekan Fakultas Kedokteran UPNVJ, Dr. dr. Prijo Sidipratomo, Sp.Rad dan Direktur RSUD Pasar Minggu, dr. Yudhi Amiarno, Sp.U yang disaksikan oleh Kepala Biro Kesejahteraan Sosial DKI Jakarta Zainal, M.Si, Rektor UPN “Veteran” Jakarta Dr. Erna Hernawati, Ak, CPMA, CA, dan Wakil Walikota Jakarta Selatan, H. Arifin M.AP.
Dalam sambutannya dr. Yudhi Amiarno, Sp.U mengatakan RSUD pasar Minggu akan terus meningkatkan kompetensi sesuai dengan visi misi, “Kompetensi selalu kami tingkatkan, untuk itu kami sudah menjali kerjasama dengan fakultas kedokteran UPN “Veteran” Jakarta dan beberapa Universitas lain baik bidang medis maupun non medis sebagai salah satu upaya meningkatkan kompetensi tersebut.
Selain itu sambutan Gubernur DKI Jakarta yang dibacakan oleh Kepala Biro Kesejahteraan Sosial DKI Jakarta Zainal, M.Si mengatakan dengan pencanangan ini diharapan dapat menjadikan peningkatan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di lingkungan RSUD Pasar Minggu dan Provinsi DKI Jakarta, “Sesuai dengan kebijakan pemerintah Provinsi DKI Jakarta yaitu melakukan pelayanan kesehatan tidak hanya tindakan-tindakan operatif tetapi juga melakukan upaya-upaya promotif dan preventif, oleh karena itu pada hari ini adalah satu upaya bagaimana meningkatkan kesadaran masyarakat melalui Pendidikan dan pelatihan kesehatan yang bekerjasama degan fakultas kedokteran UPNVJ.”Ujarnya.