FIK UPNVJ Beri Penghargaan pada Empat Karya Ilmiah Terbaik di SENAMIKA 2020

Humas UPNVJ - Fakultas Ilmu Komputer (FIK) UPNVJ kembali menyelenggarakan Seminar Nasional Mahasiswa Bidang Komputer dan Aplikasinya (SENAMIKA). Selasa, (28/1/2020) di Bhinneka Tunggal Ika UPNVJ.

Salah satu dari SENAMIKA yaitu Lomba Karya Ilmiah. Sebanyak 147 paper bersaing memperebutkan empat paper terbaik sebagai finalis dan 66 paper yang terseleksi akan melakukan presentasi pada sesi parallel nanti. Ketua Pelaksana Muhammad Aldena Herdiputra menuturkan, SENAMIKA merupakan sarana atau wadah untuk mahasiswa yang ingin mempublikasikan hasil penulisan ilmiahnya.

Best_paper_(2).JPG

"Melalui Lomba Karya Ilmiah, FIK berupaya untuk menggali berbagai masukan terkait ide riset dari para mahasiswa mahasiswi. Sejak pertama kali dibuka, kegiatan ini cukup mendapat sambutan yang positif dari mahasiswa upn maupun Universitas lain," kata Aldena dalam acara SENAMIKA 2020.

Adapun dari 147 paper, dengan paper terbaik yaitu Velia Rahmadi dengan judul “Prediksi Penyebab Utama Kemiskinan di Indonesia dengan Algoritma Decision Tree C5.0” katagori Informatics, Fahmi  Hardiansyah judul paper “Vulnerability Assesment Dan Kajian Aspek Application Security Pada Aplikasi Skripsi Online (Sipso) Fti Perbanas” katagori Cybersecurity, Muhammad Muhsinin judul paper “Animasi Interaktif Belajar Berhitung Berbasis Android” katagori Multimedia, Lutfi Rizky Ramadhan judul paper “Rancang Bangun Sistem Informasi Manajemen Volunteer Event Berbasis Android” katagori Information System.

best_paper_ferdi.JPG

Salah satu paper terbaik Fahmi Hardiansyah mahasiswa perbanas institute, tidak menyangka bisa mendapatkan penghargaan tersebut dalam SENAMIKA 2020.

“pada katagori cyber security ini pesaingnya cukup banyak dari berbagai universitas di Indonesia. Saya tidak menyangka bisa mendapatkan penghargaan paper terbaik ini, kemenangan saya tidak jauh dari peran dosen pembimbing yang selalu melakukan pembinaan dan dukungan serta menyarankan saya untuk ikut di karya ilmiah SENAMIKA ini.

Mahasiswa perbanas ini merasa bahwa acara ini sudah sesuai ekspetasi dirinya karena seluruh penulis dari berbagai universitas datang dan hadir disini untuk mempresentasikan karya ilmiahnya itu, sehingga seluruh mahasiswa mahasiswi dapat berbagi informasi mengenai karya ilmiah antar universitas. 

Fahmi juga menambahkan Kegaiatan seperti ini sangat bemanfaat bagi mahasiswa, dosen karena merupakan nilai tambahan untuk nantinya mahasiswa mahasiswi kita nanti melamar pekerjaan disuatu instansi.

IMG_4123.JPG

Berita Sebelumnya

Bekali Mahasiswa Kreatif untuk SDM Unggul, UPNVJ Gelar Seminar Nasional

Berita Selanjutnya

Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta Gelar Seminar Kesehatan Nasional