Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung FK UPNVJ Dihadiri Langsung Oleh Direktur Sumber Daya Ditjen Dikti

WhatsApp_Image_2021-03-05_at_16.45.48.jpeg

HumasUPNVJ - UPN Veteran Jakarta melaksanakan kegiatan peletakan batu pertama dalam rangka pembangunan 8 lantai Gedung Fakultas Kedokteran di kampus Limo melalui pembiayaan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) yang dihadiri langsung oleh Direktur Sumber Daya Ditjen Dikti Kemendikbud, Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed, Rektor dan jajarannya serta tokoh-tokoh masyarakat sekitar seperti Kapolsek Limo, Ketua RW 05, Ketua RT 02/05, Koramil Danramil, Lurah Limo.(5/3/21)

Kegiatan ini diawali dengan penandatangan kontrak pelaksanaan pekerjaan pembangunan Gedung FK UPNVJ antara Direktur PT. Arkindo dengan Pejabat Pembuat Komitmen UPNVJ.

Selanjutnya, Prasetyo Hadi selaku Ketua Tim Pembangunan Gedung, dalam sambutannya menjelaskan mengenai rincian pekerjaan konstruksi pembangunan Gedung FK UPNVJ, “Luas Bangunan = 5.650 m2, Jumalh Lantai = 8 Lantai + 1 Lantai semi basement, Sumber Anggaran = Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Tahun 2021 Kemendikbud, Jumlah Anggaran = Rp. 48.372.900.000 (empat puluh delapan milyar tiga ratus tujuh puluh dua juta Sembilan ratus ribu rupiah), Pelaksanaan Pekerjaan = PT. Arklindo-PT. Galatama (KSO) dengan Lead Firm adalah PT. Arkindo, alamat Jl. Pandanaran No. 58 Semarang-Jawa Tengah, Waktu Pelaksanaan = 270 hari kalender dan Penggunaan Ruangan = Laboratorium terpadu, Mini Hospital, Laboratorium Hiperbarik untuk Animal, ruang kelas dan Aula”. Jelas Pras

Selain itu, dilanjutkan dengan sambutan Rektor UPNVJ, “Terimakasih kepada seluruh pihak yang telah memfasilitasi bertambahnya fasilitas di kampus kita tercinta. Hal ini bissa kita banggakan karena bisa dilihat dari tahun ke tahun animo mahasiswa baru yang masuk UPNVJ cukup signifikan dalam peningkatannya maka dari itu dengan fasilitas baru ini, semoga menjadi upaya untuk menyerap peminat UPNVJ. Ini merupakan amanah yang harus kita jalani dan diproses sebaik mungkin”. Ungkapnya

Dalam kesempatan ini tak lupa juga Rektor UPNVJ meminta izin secara langsung kepada warga dan ketua RT/RW setempat dan meminta doa agar nantinya gedung ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar.

WhatsApp_Image_2021-03-05_at_16.45.47.jpeg

Senada dengan Rektor , Sofyan berharap dengan adanya fasilitas baru ini, semoga dapat meningkatkan mutu pembelajaran agar mampu mencapai 8 IKU, “Saya juga berharap semoga uang yang digunakan dapat seefisien mungkin dan dikerjakan seefektif mungkin,  projek yang prinsipnya fungsional siap di huni dan fungsionalkan, serta memiliki konsekuensi jika terjadi keterlambatan maka kontraktor masih mempunyai kesempatan 90 hari untuk penyelesaiannya, namun selain itu, ada pemotongan didalamnya jadi saya harap maksimalkan waktu sehingga akhir tahun ini sudah terselesaikan”. Tangkas Sofwan

Kegiatan peletakan batu ini tetap menggunakan protokol kesehatan yang ketat, seperti menjaga jarak, memakai masker dan disediakan tempat untuk mencuci tangan / handsanitizer.

Berita Sebelumnya

UPNVJ Gelar Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2021

Berita Selanjutnya

Yuk Ikuti Lomba Komik Bela Negara UPNVJ