Humas UPNVJ - Memasuki usia yang ke 26th, Fakultas Ekonomi dan Bisnis menggelar beberapa rangkaian acara dan berbagai lomba baik dalam bidang akademik dan non akademik, seperti Sharing Alumni untuk pembekalan calon wisudawan tahun ini, Seminar Nasional, Lomba Karya Tulis Ilmiah, Lomba Memasak Nasi Goreng, Lomba Video Pidato Bahasa Inggris dan Lomba Pemilihan Duta FEB. Tepat hari ini, Rabu 27 Februari 2019 bertempat di plataran Gedung Muh. Husni Thamrin UPN “Veteran” Jakarta telah berlangsung Acara Puncak Dies Natalis FEB UPNVJ.
Acara puncak Dies Natalis UPNVJ dibuka oleh beberapa sambutan, diantaranya sambutan ketua pelaksana Dies Natalis, oleh Dr. M.B. Nani Ariani, SE. MM, sambutan oleh Plt Dekan FEB Drs. Munasiron Miftah, MM, sambutan dari perwakilan Indonesia Deposit Insurance Corporation / Lembaga Penjaminan Simpanan (LPS) Herman Saheruddin, Ph.D. serta ditutup oleh sambutan Rektor UPNVJ Dr. Erna Hernawati, Ak. CPMA, CA. Lalu setelah sambutan, dilanjutkan dengan pemberian santunan 30 anak yatim dari Yayasan Fatahillah pangkalan jati.
Tim Humas UPNVJ berkesempatan untuk mewawancarai ketua pelaksana Dies Natalis FEB yang ke 26th, Dr. M.B. Nani Ariani, SE. MM , dalam wawancaranya beliau menceritakan sedikit persiapan yang dilakukan panitia secara keseluruhan seperti dimulai dari pembentukan panitia, menentukan kordinator di setiap divisi seperti divisi acara bahkan sampai divisi dana (sponsorship) agar acara Dies Natalis tahun ini berjalan dengan lancar. Tidak ada yang membedakan Dies Natalis FEB disetiap tahunnya, tetapi kali ini memang ada tambahan kegiatan, seperti bazaar yang mengadirkan kurang lebih 30 stand yang menjual berbagai macam makanan, minuman bahkan karya seperti tas. Beliau berharap “Semoga FEB kedepannya bisa menerapkan budaya bekerja yaitu budaya pikir kemudian harus berjiwa bela negara dan dapat maju bersama meraih prestasi sesuai dengan harapan UPNVJ bersama. Semoga semua dosen, tendik bahkan seluruh mahasiswa FEB dapat merealisasikanya dikemudian hari.” Ucapnya. Selain itu, Tim Humas UPNVJ juga berkesempatan mewawancarai Herman Saheruddin, Ph.D selaku perwakilan dari Indonesia Deposit Insurance Corporation (Lembaga Penjaminan Simpanan) yang menjadi salah satu juri Karya Tulis Ilmiah dan juri eksternal Pemilihan Duta FEB 2019, beliau sangat mengapresiasi para peserta yang ikut meramaikan lomba karya tulis ilmiah kali ini, secara umum semua peserta memberikan ide-ide yang menarik. Menurutnya, “Karya tulis ilmiah yang baik adalah penulisan yang mempunyai kronologis tulisan yang enak di baca dan mudah di pahami. Sehingga mengetahui ide besar yang akan di sampaikan serta didukung oleh data-data yang valid untuk mempertahankan pesan dalam karya tulis tersebut.” Ucapnya. Selain itu, untuk calon Duta FEB 2019 memang harus memahami visi misi UPNVJ dan FEB. Selain visi misi, calon Duta UPNVJ harus mampu memahami bela negara dan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari serta mampu membawa semangat bela negara untuk sekitarnya.
Acara puncak Dies Natalis FEB UPNVJ dimeriahkan oleh para dosen, tendik dan mahasiswa aktif UPNVJ, dalam rangkaian acaranya juga ada acara hiburan seperti game dan pengumuman doorprize dan makan bersama. Semoga Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPNVJ mampu menjadi lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.