Sekjen Kemhan Tutup Dikwal 2021, Hingga Dosen UPNVJ Dapat Penghargaan Peserta Terbaik

 

WhatsApp_Image_2021-12-24_at_19.51.59.jpeg

HumasUPNVJ - Setelah beri pembekelan, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Pertahanan RI,  Marsekal Madya TNI Donny Ermawan ., T M.D.S secara langsung lakukan penutupan Dikwal Bela Negara tenaga pendidikan dan kependidikan ketiga UPN Veteran di Gedung Sabang Merauke Akademi Angkatan Udara (AAU) kota Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat (24/12/21).

“Saya ucapkan terimakasih pada semua pihak yang terlibat, Saya harap pembekalan selama seminggu kemarin bisa diterapkan kehidupan sehari-sehari terutama selama menjadi pegawai UPN Veteran. Dinamika kehidupan menciptakan hal-hal yang terkait dengan pertahanan negara maka upaya yang bisa dilakukan dengan kesadaran Bela Negara yang ditanamkan sedini mungkin” kata Donny dihadapan peserta Dikwal.

Donny juga mengatakan kegiatan yang telah dilakukan bisa menjadi pondasi dan menjaga bangsa dari ancaman dan bekal bangsa sebagai negara yang berbudi dan berbudaya

“Penyelenggaraan ini merupakan hal yg penting, untuk menjaga kedaulatan negara, keamanan wilayah sesuai dengan ciri Bela Negara yang telah tersampaikan, implementasi Bela Negara harus dilembangkan dalam setiap kesempatan dan tujuan penting lainnya mendapatkan pembentukan sikap dan karakter diri bagi para pegawai” tambah Donny.

Ia juga mengatakan pegawai yang memiliki sikap dan karakter maka nantinya akan meningkatkan kualitas diri dan dapat mengembangkan kinerja instansi dengan tetap mengutamakan sifat disiplin  melekat dalam diri individu pegawa UPN Veteran.

Donny juga menyampaikan kembali pesan Presiden RI dalam peringatan Bela Negara yang lalu

“tugas Bela Negara bukan hanya dilakukan oleh Kementerian Pertahanan dan TNI, Polri, Bela Negara merupakan tugas kita semua yang merupakan komponen bangsa maka apapun profesinya kita berhak berkomitmen Bela Negara” pungkasnya.

WhatsApp_Image_2021-12-24_at_12.09.13.jpeg

Tidak hanya sampai disitu, Dalam penutupan Dikwal ini terdapat tiga dosen UPN Veteran Jakarta (UPNVJ) yang mendapatkan penghargaan peserta terbaik dari tiga kategori yang antara lain Dewanto Samodro peserta terbaik materi kejuangan, Ranila Suciati peserta terbaik materi kecakapan, dan Jati Satrio peserta terbaik favorit pilihan teman.

Ketiganya mendapatkan penghargaan hadiah menarik seperti laptop dan smartphone sebagai penghargaan atas hasil pembelajarannya selama sepekan penuh.

Tidak hanya penghargaan, para peserta lainnya juga mendapatkan banyak pengalaman dan pembelajaran yang menarik dan tidak terlupakan selama melakukan Dikwal.

Martcilia Widya Pratama, A.Md. salah satu peserta Dikwal UPNVJ  mengatakan bahwa kegiatan yang ia ikutin merupakan kesempatan berharga yang mungkin tidak semua orang dapatkan.

WhatsApp_Image_2021-12-24_at_12.11.46.jpeg

 

WhatsApp_Image_2021-12-24_at_19.49.00.jpeg

Foto bersama Rektor UPN Veteran Jakarta dengan para peserta Dikwal

Berita Sebelumnya

Sekjen Kementerian Pertahanan RI, Bekali Nilai Bela Negara Para Peserta Dikwal UPN Veteran

Berita Selanjutnya

UPNVJ Terima Satu Unit Bus Medium Dari Bank BTN Syariah