HumasUPNVJ - Hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 telah diumumkan hari ini, Selasa, 18 Maret 2025, pukul 15.00 WIB. Dari prodi-prodi yang bisa dipilih, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) masuk 10 prodi terketat di Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025.
Berdasarkan data, Program Studi Farmasi menduduki peringkat sepuluh sebagai prodi dengan tingkat keketatan 1,45%.
Terkait hal tersebut, Wakil Rektor Bidang Akademik UPNVJ Dr. Henry Binsar mengatakan bahwa ini merupakan tahun kedua prodi Farmasi kembali masuk 10 besar program studi terketat di SNBP.
“Tahun ini yang masuk 10 besar dalam keketatan adalah prodi Farmasi. Prodi ini semakin diminati terbukti dari tahun 2023, prodi Farmasi juga sudah masuk ke dalam 10 besar dan masuk di peringkat 9” ungkap Henry.
Dari segi pendaftar atau animo, lanjut Henry, Farmasi juga mengalami peningkatan, yang menunjukkan bahwa prodi ini semakin diminati di saat UPNVJ "terus berusaha meningkatkan kualitas dari setiap prodi yang tersedia."
Dalam kesempatannya, Henry juga mengatakan bahwa peningkatan jumlah pendaftar diikuti dengan meningkatnya kualitas UPNVJ dari segi kurikulum dan fasilitas pembelajaran.
“Saat ini sudah pasti juga ada peningkatan, termasuk dari segi pembaharuan kurikulum yang terpantau selalu dilakukan agar mengikuti era yang sedang berjalan. Selain itu juga, kita melakukan peningkatan fasilitas dengan menambah fasilitas bahan praktikum, peralatan dan lain sebagainya” tambahnya.
Henry juga menyampaikan untuk para calon mahasiswa baru yang belum beruntung di SNBP 2025, untuk tetap semangat dan mencoba jalur lain yang bisa diikuti seperti SNBT, jalur Mandiri UPNVJ dan jalur SMMPTN Barat. Ketiganya bisa menjadi peluang besar untuk masuk ke UPNVJ karena daya tampung yang relatif besar
Pendaftar SNBP UPNVJ tahun 2025 ini tersebar dari seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah daerah 3T.
“Calon mahasiswa baru yang diterima di jalur SNBP saat ini masih didominasi oleh wilayah di DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten, tetapi di luar ini termasuk khusus daerah 3T masih masuk kategori penilaian kita. Ada bobot untuk daerah 3T, dan kita selalu berusaha untuk meningkatkan penerima calon mahasiswa baru di wilayah daerah 3T," ungkapnya.
Dengan tingginya tingkat persaingan, calon mahasiswa baru diharapkan telah mempersiapkan diri dengan baik sejak dini untuk dapat bersaing di jalur seleksi berikutnya.
SNBP 2025 menjadi bukti bahwa beberapa prodi unggulan tetap menjadi pilihan utama bagi banyak siswa di Indonesia.
Dalam kesempatannya, Dr. Henry juga menjelaskan bahwa terdapat program studi unggulan lainnya yang bisa menjadi pilihan calon mahasiswa baru yang nantinya akan berjuang di Ujian Tulis berbasis Komputer – Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) yang waktu dekat ini akan terlaksana.
Beberapa program studi program sarjana dan program diploma yang sudah terakreditasi unggul di UPNVJ antara lain:
1. D3 Perbankan
2. D3 Akuntansi
3. S1 Manajemen
4. S1 Akuntansi
5. S1 Ekonomi Syariah
6. S1 Kedokteran
7. S1 Teknik Mesin
8. S1 Teknik Industri
9. S1 Teknik Perkapalan
10. S1 Keperawatan
11. S1 Fisioterapi
12. S1 Kesehatan Masyarakat
13. S1 Gizi
Untuk informasi lengkap program studi lainnya kalian bisa klik laman berikut https://www.upnvj.ac.id/id/akademik/daftar-program-studi/akreditasi-nasional.html , selain itu untuk mengetahui syarat dan ketentuan penerimaan mahasiswa baru di UPNVJ kalian bisa cek laman https://penmaru.upnvj.ac.id/