PENANDATANGANAN NOTA KESEPAHAMAN ANTARA UPN "VETERAN" JAKARTA DENGAN PT. TELEKOMUNIKASI Tbk.

DSC_0028.JPG

Kamis, 29 Oktober 2015 bertempat di Ruang Rapat Rektorat Lantai II Gedung Jenderal Sudirman UPN “Veteran” Jakarta dilaksanakan  acara Penandatanganan Nota Kesepahaman antara UPN “Veteran” Jakarta dengan PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk.   Hadir dalam acara tersebut  Rektor, Para Warek, Para Dekan dan para undangan lainnya. Hadir dari PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk adalah Parama Arta Kusuma  Juana GM Witel Jakarta Selatan. 
  DSC_0016.JPG   DSC_0020.JPG
Kerjasama tersebut antara lain meliputi :
1.    Penyediaan, Pengelolaan, Pemeliharaan dan pengembangan fasiltas produk layanan TELKOM dalam program 3C : Connectivity, Content dan Comunity di lingkungan UPN “Veteran” Jakarta : 

  • Connectivity, antara lain : layanan Broadband Internet, Internet (koneksi antar lokasi/gedung), extranet (koneksi antar institusi)
  • Content, antara lain : layanan Data Center, Aplikasi Pembelajaran (operasional ERP/keuangan dan e-Learning), Perangkat ICT, e-Journal dan Contack Center.
  • Comunity, antara lain : layanan internet bagi komunitas (mahasiswa, dosen dan karyawan) untuk mendukunG program e-Learning every where dengan wifi.ID Single Sign On (SSO) Telkomsel  Flash/Close User Group (CUG).

2.    Pelaksanaan Costomer education, transfer knowledge dan training yang terkait dengan program 3C.
3.    Penyelenggaraan kerjasama dalam bidang penelitian, pelatihan, seminar dan pelayanan yang berkaitan dengan program 3C.
4.    Penyelenggaraan kerjasama lainnya dalam rangka mendukung proses dan kegiatan pendidikan khususnya melalui program 3C di lingkungan UPN “Veteran” Jakarta.
Dalam sambutannya Rektor mengatakan bahwa kerjasama ini merupakan sesuatu hal yang sangat penting dalam memperluas jaringan kerja, Karena dengan kerjasama kita dapat mengetahui hal-hal yang dluar tidak hanya kita mendidk mahasiswa melalui buku – buku tapi juga dengan pengetahuan teknologi dan kedepan UPN “Veteran” Jakarta akan melakukan banyak kerjasama. Sedangkan Parama Arta Kusuma Juana menyampaikan bahwa PT. Telekomunikasi Indonesia sebagai BUMN menpunyai misi ikut mencerdaskan bangsa dan tidak hanya bisnis semata, dengan adanya penandatanganan kesepahaman ini  diharapkan kedepan dapat ditindak lanjuti dengan Fakultas – Fakultas melalui PKS  sehingga kerja sama ini bermanfaat. 

DSC_0022.JPG

 

 

 

Berita Sebelumnya

UPACARA MEMPERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE-87 TANGGAL 28 OKTOBER 2015 DI LINGKUNGAN UPNV JAKARTA

Berita Selanjutnya

PELANTIKAN DAN SERAH TERIMA JABATAN KOMANDAN SATUAN RESIMEN MAHASISWA UPNV JAKARTA