Sebanyak 454 Siswa Ikut Ujian Masuk Diploma III UPNVJ Gelombang II

Ujian_CBT_D3_gelombang_II.JPG

HumasUPNVJ - Sebanyak 454 siswa mengikuti Ujian Penerimaan Mahasiswa Baru (Penmaru) Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) 2019 Program Studi Diploma III Gelombang II yang diselenggarakan pada 22 Juli 2019.

    Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Anter Venus, MA, menjelaskan, bahwa diadakan gelombang II untuk program studi Diploma III ini karena banyaknya minat siswa yang ingin berkuliah di Diploma III UPNVJ.

   “Ujian_CBT_D3_gelombang_II_(2).JPGKarena minat yang banyak dari siswa-siswi yang ingin berkuliah di Diploma III UPNVJ, maka kita buka Penmaru gelombang ke II dan sebanyak 454 orang mendaftarkan secara resmi. Dari  jumlah peserta tersebut akan kita ambil 130 orang berarti untuk persentasenya sebesar 28%.”  Ungkapnya.

     Antar Venus juga menambahkan bahwa ujian ini cukup kompetitif mereka tidak asal menerima mahasiswa baru tetapi ada proses seleksi yang memastikan bahwa mereka yang mengambil program Diploma III ini adalah mereka yang terbaik dan mempunyai motivasi yang tinggi untuk dapat kuliah di program Diploma III.

     Para peserta ujian harus menyelesaikan 90 soal dengan waktu ujian 120 menit yang menarik adanya pilihan ragu-ragu, pilihan ragu-ragu ini untuk memastikan kepada peserta untuk mencari jawaban yang paling benar.

 

Berita Sebelumnya

Pelantikan & Pengambilan Sumpah 38 PNS Dilingkungan UPNVJ

Berita Selanjutnya

Tingkatkan Kompeten Dosen, UPNVJ Gelar PEKERTI 2019