HumasUPNVJ - Lembaga Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) UPNVJ menyelenggarakan Pembahasan Tindak Lanjut Temuan Audit ISO 21001:2018 yang diselenggarakan di Hotel Aston Jakarta, Senin, (25/11/2019).
Kegiatan ini diselenggarakan untuk menyempurnakan hasil ISO 21001:2018 yang telah dinilai beberapa waktu yang lalu. Rektor dan jajaran pimpinan turut hadir dalam pembahasan ISO 21001:2018 pada hari ini. Acara dibuka oleh sambutan Rektor, dalam sambutannya, beliau banyak berharap agar banyak manfaat yang didapatkan setelah kegiatan ini berlangsung, “Selama dua hari kedepan kita akan diskusi bersama Pak Eric, dimana sebelumnya kita sudah mendapatkan hasil dari ISO 21001:2018 tempo hari. Semoga hari ini semuanya dapat terpenuhi, sehingga esok hari untuk Risk Register 2020 bisa terselesaikan juga, tetapi nantinya memang harus tetap kita review kembali. Karena hal ini juga sesuai dengan visi misi UPNVJ, agar mampu menjadi kampus yang menghasilkan lulusan yang berdaya saing tinggi maka dari itu, saya berharap semoga dengan diadakannya kegiatan pembahasan lanjutan ISO ini, manajemen pengelolaan UPNVJ bisa semakin maju dan terkawal dengan baik. Mudah-mudahan semua target kita bisa tercapai dengan baik”. Ucapnya
Pembahasan Tindak Lanjut Temuan Audit ISO 21001:2018 ini menghadirkan Bapak Eric Wibisono selaku narasumber. Dalam paparannya akan membahas mengenai, temuan audit, risiko dan tujuan kualitas fromulasi, dan Sasaran Mutu.