Tingkatkan Penguatan Karakter Mahasiswa Baru, UPNVJ Gelar PROSPEKTIV 2021

HumasUPNVJ - Sebagai Perguruan Tinggi Negeri UPN Veteran Jakarta memiliki identitas  Kampus Bela Negara yaitu kampus yang menanamkan sikap kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia  yang berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, kesadaran berbangsa dan ber-Negara dan rela berkorban untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia. Untuk itu kegiatan Program Stimulasi Pembelajaran Etika Kolaborasi Kreativitas (PROSPEKTIV) dilaksanakan untuk penguatan karakter kepada seluruh mahasiswa-mahasiswi   UPNVJ agar dapat memiliki karakter bela negara, berintegritas, disiplin, jujur, mampu beradaptasi dengan cepat dan ber etika. 

Screen_Shot_2021-09-05_at_16.32.43.png

Prospektiv seri pertama dilaksanakan pada hari Sabtu lalu (4/9/2021) secara daring yang diikuti oleh kurang lebih 3636 mahasiswa baru. Turut hadir Rektor UPNVJ, Erna Hernawati untuk memberikan sambutan pembukaan di seri pertama prospektiv ini, dalam sambutannya Rektor menjelaskan bahwa Prospektiv dilaksanakan sebagai wadah bagi mahasiswa baru untuk bisa lebih mengeksplorasi ide dan kreativitas yang mereka punya, “Kegiatan Program Stimulasi Pembelajaran Etika Kolaborasi Kreativitas (PROSPEKTIV) UPN Veteran Jakarta Tahun 2021 akan dilaksanakan sebanyak 16 kali pertemuan (setiap 2 minggu pada hari Sabtu pukul 08.00 sd 10.00 WIB) mulai tanggal 4 September 2021. Banyak manfaat yang dapat saudara ambil dari rangkaian proses kegiatan yang dilaksanakan UPN Veteran Jakarta. Untuk itu siapkan dan jaga fisik serta mental saudara  agar  dapat  mengikuti seluruh kegiatan dengan penuh rasa percaya diri, disiplin dan mengikuti semua prosedur dan petunjuk dari pimpinan tingkat universitas dan pimpinan tingkat fakultas. Mengikuti segala kebijakan dan tata tertib yang berlaku dilingkungan kampus agar dicapai suasana kondusif dalam proses pembelajaran, tidak melakukan tindakan yang melanggar tata-tertib. Berprestasi dibidang akademik dan non akademik sangat diharapkan untuk kemajuan kampus, karena kegiatan ini adalah upaya yang diberikan kampus sebagai tempat mahasiswa-mahasiswi UPNVJ agar bisa membuka wawasannya untuk lebih kreatif lagi” jelas Erna.

Kegiatan PROSPEKTIV  juga diharapkan dapat menjadi penyadaran  akan  adanya  hal-hal  yang dapat menghambat studi mahasiswa baru termasuk dapat menghambat pencapaian tujuan nasional misalnya masalah radikalisme, terorisme, penyalahgunaan narkoba, kekerasan seksual, plagiatisme, korupsi, dan lainnya. 

 

 

Berita Sebelumnya

Kerja Sama dengan Kemenkeu, Mahasiswa UPNVJ Bisa Magang di Kantor Sri Mulyani

Berita Selanjutnya

PROAKTIF: Mencari Tujuan, Menentukan Strategi, Berani Mencoba dan Berani Gagal