HumasUPNVJ - Lembaga Penelitian dan Pengabdia kepada Masyarakat UPN “Veteran” Jakarta menyelenggarakan Workshop Tata Kelola Jurnal Elektronik Menggunakan Open Journal Systems (OJS) 3 di The Margo Hotel, Depok, Jawa Barat. (8/9)
Kegiatan tersebut diisi oleh pegiat jurnal ilmiah Asep Erlan Maulana, S.Kom., M.Kom dan difasilitatori oleh Dwi Fajar Saputra, S.Sos., M.M. LPPM juga turut mengundang pengelola jurnal dari setiap fakultas di UPNVJ.
Tak hanya itu saja, acara Workshop Tata Kelola Jurnal Elektronik Menggunakan OJS 3 juga terbuka untuk umum. Hingga acara berlangsung, terdapat 10 peserta umum dari berbagai institusi yang ikut dalam kegiatan workshop. Terdapat tiga materi utama yang disampaikan dalam workshop, yaitu materi pertama tentang set-up dan modifikasi tampilan OJS 3. Kemudian materi pertama juga membahas terkait pemanfaatan tools, seperti dimensions badge dan metrics.
Selanjutnya materi kedua dan ketiga dibawakan oleh Dwi Fajar Saputra, S.Sos., M.M. Pada kesempatannya, Dwi Fajar menjelaskan terkait alur penerbitan, publikasi naskah, dan juga pos publikasi. Kegiatan Workshop Tata Kelola Jurnal Elektronik Menggunakan OJS 3 hari kedua berfokus untuk mengulas kembali (review) hasil pembahasan materi di hari pertama. Melalui kegiatan ini, Asep Erlan Maulana selaku narasumber menjawab beberapa pertanyaan dari peserta workshop.
Dengan diadakannya workshop tersebut, LPPM berharap pengelola jurnal memiliki bekal yang cukup untuk perubahan pada sistem jurnal yang ada. “Tujuan kami membuat acara ini untuk kesiapan pengelola saat ada perubahan sistem jurnal,” ucap Dwi Fajar Saputra, S.Sos., M.M.