FT UPNVJ Terima Kunjungan Siswa SMK Budiniyah Citereup

HumasUPNVJ - Rutin tiap tahunnya Fakultas Teknik UPN Veteran Jakarta menerima kunjungan dari berbagai SMA/SMK/MA yang ada di Jakarta dan sekitarnya. Untuk tahun ini, FT UPNVJ kembali menerima kunjungan 167 siswa kelas 10 dan 11 beserta guru pendamping dari SMK Budiniah Citereup Bogor. (21/2)

Kunjungan ini diterima langsung oleh Dekan FT UPNVJ, Reda Rizal beserta jajarannya di Auditorium Merce Lt. 8 Kampus UPNV Limo.

WhatsApp_Image_2023-02-21_at_11.38.33.jpeg

Reda Rizal dalam sambutannya mengucapkan rasa terima kasih dan bangga kepada seluruh guru dan siswa SMK Budiniah karena dari tahun ke tahun memilih UPNVJ menjadi salah satu pilihan utama untuk melanjutkan studi di Perguruan Tinggi Negeri, “Suatu kebanggaan bagi kami karena para siswa dan para guru SMK Budiniah selalu datang berkunjung ke Fakultas Teknik UPNVJ. Kami sangat senang jika kami bisa memberikan sosialisasi dan info terupdatekhususnya untuk pola penerimaan mahasiswa baru yang tersedia di UPNVJ. Semoga kunjungan dari para siswa dan guru SMK Budiniah bisa bermanfaat dan tentunya mendapatkan hasil yang positif dikemudian hari. Kami berharap semoga anak-anak dari SMK Budiniah banyak yang lolos berkuliah di kampus tercinta kami”, jelas Dekan FT

IMG_0445.JPG

M. Arifuddin, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama FT UPNVJ menjelaskan sarana prasarana yang tersedia di FT UPNVJ, “Kita akan melakukan kunjungan langsung ke beberapa laboratorium yang ada di FT UPNVJ, diantaranya: Laboratorium Proses Manufaktur (CNC dan Bubut), Laboratorium Material (Uji Tarik dan Impact), Laboratorium Perkapalan dan Pengelasan, Laboratorium Tegangan Tinggi, Laboratorium Fisika, Laboratorium Komputasi, Laboratorium Sistem Produksi, Laboratorium Mekanika Fluida, Laboratorium Perancanangan Sistem Kerja dan Ergonomi serta Laboratorium Elektronika dan Kendali. Dari semua Laboratorium yang dikunjungi, kami menyiapkan laboran dan mahasiswa pendamping agar masing-masing siswa bisa langsung mengajukan pertanyaan mengenai Laboratorium yang dikunjungi”, jelasnya

Para siswa dan guru SMK Budiniah terlihat sangat antusias ketika mengunjungi Laboratorium yang tersedia di FT UPNVJ.

WhatsApp_Image_2023-02-21_at_11.38.37_(1).jpeg

Berita Sebelumnya

Kompasiana Lakukan Pembekalan Seputar Konten Kreatif Kepada Mahasiswa UPNVJ

Berita Selanjutnya

Rektor UPNVJ Bicara Komponen Cadangan Untuk Gen-Z