Uchida Sudirman, Mahasiswa FH UPNVJ Raih Medali Emas di Kejuaraan Dunia; WORLD MUAYTHAI FEDERATION CHAMPIONSHIP 2023

HumasUPNVJ - Muhammad Uchida Suherman, salah satu mahasiswa Fakultas Hukum UPN Veteran Jakarta yang berprestasi kembali menorehkan prestasi gemilang dengan berhasil menjadi juara 1, mendapatkan Medali Emas di kategori Seni Wai Kru Putra dalam Kejuaraan 18th World Muaythai Federation. Kegiatan kejuaraan Dunia ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh WMF yang bertajuk 18th WORLD MUAYTHAI FEDERATION CHAMPIONSHIP di Bangkok, Thailand. Kejuaraan dunia ini diikuti oleh beberapa negara Asia Hingga Eropa dan merupakan agenda federasi muaythai internasional setiap tahun nya serta terbuka untuk semua umur dengan mempertandingkan kategori seni dan tanding ( Fight (Amateur dan Pro AM) ) mulai dari kelas Cadet ( 11-12 th ), Youth ( 13 – 17 ), Junior ( 18 – 21 ) Senior ( 22 – 37 ). 

Ditemui secara terpisah, Uchida menjelaskan sedikit banyak pengalamannya ketika mempersiapkan dirinya dalam mengikuti WMF 2023 ini, “Kejuaraan ini merupakan perolehan kejuaraan Internasional pertama saya di Tahun 2023 dan menjadi kejuaraan Dunia pertama saya. Saya memiliki rasa tanggung jawab yang lebih sebagai warga negara Indonesia. Ketika saya diberikan kesempatan untuk mengikuti kegiatan ini, saya langsung bertekad untuk memberikan hadiah untuk Negara saya yaitu dengan bisa memenangkan kejuaraan Dunia ini”, jelasnya melalui online dengan Tim Humas UPNVJ

WhatsApp_Image_2023-03-21_at_12.16.29.jpeg

“Persiapan yang sudah Uchi siapkan bisa dibilang memang sangat matang. Berhubung kegiatan dari persiba Balikpapan lagi kosong, saya bisa fokus mempersiapkan fisik saya untuk mengikuti kegiatan ini. Uchi selalu mengisi waktu kosong dengan Latihan, Latihan dan Latihan. Tidak hanya fisik namun Uchi juga mempersiapkan mental dalam menghadapi kegiatan kejuaraan ini”, lanjut Uchi, sapaan akrabnya

Tidak hanya bercerita mengenai persiapannya, namun Uchi juga bercerita mengenai suka duka dan menaruh harapan banyak untuk teman seperjuangannya di kampus, “Suka duka saya dalam kejuaraan dunia ini tentunya diisi dengan banyak hal indah, tentunya lebih banyak suka nya, karena saya sangat bangga dengan kesempatan yang diberikan Indonesia sehingga saya bisa menjadi salah satu warga Negara yang beruntung dari kurang lebih 260.000.000 warga Indonesia lainnya. Saya berharap dari cerita singkat saya ini, banyak teman-teman lain diluar sana yang bisa termotivasi dan bisa selalu berkarya untuk bangsa dan terkhusus kampus tercinta kita, UPN Veteran Jakarta. Dan semoga kampus UPNVJ bisa selalu membantu kami dengan memberikan berbagai dukungan”, tutupnya dengan antusias.

WhatsApp_Image_2023-03-21_at_12.16.28.jpeg

Berita Sebelumnya

Penandatanganan Kerjasama Fisip UPNVJ dengan Komisi Penyiaran Indonesia

Berita Selanjutnya

Rektor Arahkan 1007 Wisudawan Jadi Lulusan Yang Adaptif, Inovatif, dan Kompeten