Dr. Ir. Reda Rizal Penanggung Jawab Lapangan UPNVJ Limo : Datang Lebih Awal Lebih Baik

UTBK_UPNVJ_DAY_2IMG_6272.JPG

 

HumasUPNVJ - Selasa, 9 Mei 2023 Hari kedua Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) di UPN “Veteran” Jakarta berjalan dengan semestinya. Namun demikian, masih ada beberapa peserta yang datang terlambat dan tidak lengkap membawa berkas ujian.

Dr. Ir. Reda Rizal, B.Sc., M.Si., IPU., ASEAN Eng selaku Penanggung Jawab Lapangan (PJL) pelaksanaan UTBK-SNBT 2023 UPNVJ Kampus Limo mengatakan bahwa panitia sudah menyiapkan segala sesuatunya dengan maksimal, tinggal bagaimana para peserta mengatur diri agar bisa nyaman dalam mengerjakan soal dengan datang lebih awal.

UTBK_UPNVJ_DAY_2DSC_4982.JPG

“Sebelum masuk ruangan ada prosedur yang harus dilakukan seperti pengecekan berkas dan pakaian, jika ada berkas yang kurang atau pakaian yang tidak sesuai peserta diminta untuk melengkapi dan menyesuaikan diri terlebih dahulu jadi lebih baik datang lebih awal” ucap Dr. Ir. Reda dalam kesempatannya saat melakukan pengecekan ulang kesiapan UTBK-SNBT di UPNVJ Limo.

“Hari kedua, masih ada yang tidak lengkap berkasnya dan pakaian tidak sesuai. Saya harap besok dan seterusnya para peserta mengikuti peraturan yang sudah ditetapkan oleh panitia, disiplin waktu, datang lebih awal lebih baik” tambahnya.

 

Berita Sebelumnya

UTBK Hari Pertama di UPNVJ Berjalan Lancar

Berita Selanjutnya

Kapolsek Cinere: "UPNVJ Sudah Patuhi Seluruh Tata Tertib Pelaksanaan UTBK – SNBT 2023"