Definisi Operasional Budaya Kerja PIKIR
PIKIR merupakan kependekan dari nilai PROFESIONAL, INTEGRITAS, KEJUANGAN, INOVATIF, DAN RESPONSIF. Kelima nilai dasar dijadikan budaya kerja dilingkungan UPNVJ ini kemudian dioperasional dalam bentuk tindakan atau perilaku kerja sbb :
PROFESIONAL diwujudkan dalam perilaku kerja yang selalu berpayokan pada prosedur operasional baku (POB) yang digunakan sebagai acuan merencanakan dan melaksanakan pekerjaan. Selalu mengembangkan kompetensi sesuai tuntutan dan perkembangan teknologi dan profesi, bekerja penuh semangat, obyektif, sungguh -sungguh, bebas dari rasa sentimen, tepat waktu, dan disiplin. Memenuhi target - target kinerja yang telah ditetapkan dan mempertanggungjawabkan seluruh sumber daya yang dipergunakan.
INTEGRITAS adalah nilai yang diwujudkan dalam bentuk konsistensi antara tindakan dengan norma, sistem nilai, kewajiban kepatutan, dana prosedur kerja uang beraku. Nilai intergritas juga muncul dalam bentuk kesalarasan ucapan, pikiran, hati nurani peraturan perundang - undangan yang berlaku.
KEJUANGAN adalah nilai yang menunjukan bahwa bekerja bukan sekedar mencari penghidupan tapi merupakan cara hidup yang dilandasi semangat melakukan yang terbaik, mengutamakan kepentingan bangsa dan negara, berani berkorban, berkemauan keras, pantang menyerah, tangguh, cinta tanah air, serta peduli terhadap sesama.
INOVATIF berarti dalam bekerja senantiasa berusahah menyempurnakan yang sudah ada dan mengkreasi hal baru yang lebih baik secara terus menerus dan berkelanjutan, selalu mengembangkan cara baru yang lebih baik, terbuka terhdaop pengalaman dan pengetahuan baru, kreatif dan fleksible, berani mengambil resiko, selalu manuangkan imajinasi dan gagasan - gagasan alternatif dalam pekerjaannya.
RESPONSIF adalah nilai yang terwujub dalam bentuk perilaku kerja yang senantiasa mengembangkan sikap proaktif, kooperatif, kritis, suportif, peka terhadap situasi dan kebutuhan lingkungan kerja, mampu memanfaatkan peluang dan tantangan yang ada, serta melayani secara prima pihak - pihak yang berkepentingan dalam pekerjaan.