HumasUPNVJ – Dalam rangka menjalin silahturahmi UPN “Veteran” Jakarta besama Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Uswah UPNVJ mengadakan Buka Puasa Bersama dengan anak-anak yatim piatu Yayasan Al-abqo Ziyadah di Auditorium Bhineka Tunggal Ika, Kamis (31/06/18).
Rektor UPNVJ menyampaikan buka puasa bersama UPNVJ merupakan kegiatan yang dilakukan setiap tahunnya, namun pada tahun ini ada yang berbeda karena UPNVJ melaksanakan buka puasa bersama dengan anak-anak yatim piatu dari Yayasan Al-abqo Ziyadah.
“memang acara seperti ini sudah kita lakukan setiap tahunnya, namun tahun ini lebih istimewa karena kita kehadiran saudara kita dari Yayasan al-abqo ziyadah dan hari ini kita akan bersama-sama untuk melaksanakan buka puasa bersama dan mendengarkan tausiyah semoga apa yang kita lakukan pada bulan suci Ramadhan ini akan memberikan keberkahan untuk kita” Tuturnya.
Acara dimulai dengan penampilan hafalan surat Al-Quran dari perwakilan anak Al-abqo Ziyadah. Kemudian berlanjut dengan mendengarkan kajian/tausiyah dari Ustad Hadi Nur Ramadhan dan pembagian bingkisan kepada anak-anak yatim piatu yang hadir saat itu yang dilanjutkan dengan menikmati hidangan buka puasa bersama..