Dr. Anter Venus Wakil Rektor Bidang Akademik UPNVJ, Jadi Narasumber pada Webinar Fikom UNPAD

pak_ve.jpg

HumasUPNVJ - Pada masa pandemi seperti sekarang ini, mahasiswa-mahasiswi disuguhkan dengan berbagai webinar yang tentunya dapat menambah ilmu pengetahuan dan mengisi kegiatan saat #dirumahaja. Sama halnya dengan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjajaran, sudah berkomitmen untuk melaksanakan banyak kegiatan workshop walaupun melalui online dan sekarang ini sudah terlaksana 5 seri pembahasan. Pagi tadi, webinar KOMUNIAKSI Seri 5 : Hipnosis Itu Komunikasi berjalan lancar. Dengan menghadirkan dua narasumber, diantaranya Dr. Antar Venus (Wakil Rektor Bidang Akademik UPN Veteran Jakarta, dosen Ilmu Komunikasi UPNVJ dan Fikom Unpad) dan drg. Gilang Yubiliana (Dosen FKG Unpad dan dan Ketua Tim Hipnosis Unpad), Jumat 12 Juni 2020.

dekan_fikom_unpad.png

Webinar dibuka oleh sambutan Dr.Dadang Rahmat Hidayat, S.Sos, SH, MSi selaku Dekan Fikom Unpad, “Selamat datang dan terima kasih untuk seluruh pihak yang menyempatkan diri dan waktunya untuk mengikuti webinar Fikom Unpad seri 5 hari ini. Kita berharap semoga kegiatan ini dapat mendapatkan banyak manfaat dan memberikan kita pemahaman lebih mengenai Hipnosis dalam perspektif Komunikasi”. Ungkap Dr. Dadang

komuniaksi_unpad_2.png

Kegiatan dimulai dengan pemberian materi dari Anter Venus, beliau menjelaskan mengenai Hipnotis dalam perspektif Ilmu Komunikasi “Hipnosis merupakan tindakan komunikasi untuk mengubah perhatian dan kesadaran seseorang agar responsif terhadap sugesti (saran).” Ucapnya

komuniaksi_unpad_6.png

“Perlu kita ketahui bahwa ada empat ciri komunikasi Hipnosis, diantaranya: Instruktif ; melibatkan serangkaian tindakan yang  bersifat prosedura, Partisipatif:  Memerlukan keterlibatan subjek dalam menjalani prosedur Hipnosis (termasuk induksi), Repetitif ; melibatkan perulangan pesan khususnya dalam indirect Hipnosis, Imajinatif: pasien membayangkansituasi yang dapat membantunya memasuki tahap induksi. Selain itu ada juga beberapa teori-teori Komunikasi terkait Hipnosis, seperti Teori Conditioning theory (S-R), dijelaskan bahwa Hipnosis adalah teori yang membahas tentang Perilaku manusia itu dipelajari dan bisa dikendalikan (Thorndike). Ada juga teori Communication accommodation, menjelaskan bahwa Hipnosis itu adalah sebuah penerimaan diri yang dapat ditingkatkan dengan melakukan akomodasi dalam bentuk konvergensi & Divergensi. Teori Nonviolent Communication, menjelaskan bahwa Beromunikasi dengan dasar kasih sayang dapat meningkatakan empati dan penerimaan sosial. Ini membuaka peluang direct hipnosis/conversasional (Rossenberg), serta masih ada beberapa teori komunikasi lainnya”. Jelas Anter Venus

Selain itu Anter Venus menjelaskan bahwa Hipnosis pada intinya adalah kegiatan komunikasi. Melibatkan kegiatan ekspresi dan persepsi pesan, “Secara ekspresi, Hipnosis mensyaratkan penyampaian pesan dalam semua tahapan yang dilakukan (indirect Hipnosis), Pesan verbal yang disampaikan dilakukan dengan pola tertentu, dan Melibatkan dimensi isi dan hubungan. Sedangkan dilihat dari persepsi, Pelaku hipnosis perlu menyamakan persepsi terkait prosedur dan sugesti yang hendak ditanamkan dan Pemahaman subjek penerima pesan menetukan keberhasilan hipnosis”. Lanjutnya

Menurutnya, Ilmu Komunikasi masih sangat ketinggalan dalam mengkaji fenomena Hipnosis, “Tradisi Riset dan Pemanfaatan Hipnosis masih sangat rendah dalam disiplin Ilmu Komunikasi, Padahal seperti kata Pakar Hipnosis Milton Erikson: Hypnosis is a way to communicate ideas”. Tutupnya

komuniaksi_unpad_9.png

Paparan dilanjutkan dengan pemberian materi mengenai “Hipnosis dan Komunikasi: Telaah Kritis Berdasarkan Fakta dan Data” dari drg. Gilang Yubiliana selaku Dosen FKG Unpad dan Ketua Tim Hipnosis Unpad. Kemudian ditutup dengan sesi diskusi dan tanya jawab.

Webinar KomuniAKSI Unpad Seri 5 ini dihadiri oleh kurang lebih 200 partisipan yang berasal dari berbagai kota dari luar Bandung (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Manado, Batam dll)

dan berbagai latar belakang dimulai dari mahasiswa, dosen, dokter dan masyarakat umum.

komuniaksi_unpad_11.png

Berita Sebelumnya

Penerimaan Mahasiswa Baru Program Magister (S-2) Jalur Seleksi Mandiri (SEMA UPNVJ) Tahun 2020

Berita Selanjutnya

FK UPNVJ Dikunjungi Anggota DPR Komisi X Fraksi Gerindra, Himmatul Aliyah