Pemberian Apresiasi kepada Alumni Mahasiswa Penerima Karya Mahardika Wisuda ke 66.

HumasUPNVJ - Dalam rangka memberikan apresiasi kepada mahasiswa-mahasiswi yang memiliki banyak prestasi, UPN Veteran Jakarta kembali memberikan penghargaan “Karya Mahardika” kepada lima wisudawan dan wisudawati terbaik pada wisuda ke 66 tahun ini yang dilaksanakan di ruang rapat Nusantara 1 yang dihadiri oleh Wakil Rektor, Pimpinan Universitas, Dekan dan wakil Dekan bidang tiga masing-masing fakultas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. (4/5/21)

UPNVJ memberikan penghargaan Karya Mahardika bagi lulusan yang berprestasi di bidang akademik dan non-akademik. Kata Mahardika yang di gunakan untuk nama penghargaan ini memiliki arti “Berilmu dan Berbudi Luhur”, sesuai dengan harapan UPNVJ agar semua lulusan UPNVJ tidak hanya memiliki ilmu yang tinggi tetapi juga memiliki norma dan perilaku yang luhur.

Wisudawan terbaik penerima Karya Mahardika perwakilan dari setiap fakultas diantaranya; Muhamad Abdul Gonie Al-Kahfi (Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan IPK 3,97), Nailia Andriani Sakinah (Fakultas Hukum dengan IPK 3,92), Fitri Alwiyah (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dengan IPK 3,85), Anissa Edriani (Fakultas Ilmu Komputer dengan IPK 3,80), dan Fitri Nur Afifah (Fakultas Ilmu Kesehatan dengan IPK 3,87). Mereka semua memiliki banyak prestasi baik dalam bidang akademik dan non akademik.

WhatsApp_Image_2021-05-06_at_09.41.25_(1).jpeg

Wakil Rektor bidang kemahasiswaan dan kerja sama, Dr. dr. Ria Maria Theresa, SpKj, MH mewakili Rektor memberikan sambutan dan apresiasi kepada seluruh alumni mahasiswa-mahasiswi penerima karya mahardika, “Saya mewakili Rektor UPNVJ mengucapkan selamat kepada anak-anakku yang tentunya dapat membanggakan almamater kampus kita karena prestasinya yang luar biasa, semoga dengan prestasi-prestasi kalian ini, kalian mampu memotivasi teman-teman serta adik tingkat kalian lainnya agar bisa meningkatkan prestasi yang mereka punya baik di bidang akademik dan non-akademik. Selamat untuk kalian, kalian adalah orang-orang hebat,  semoga dimanapun kalian melanjutkan perjalanan / kerja semoga dapat terus menjadi orang yang baik dan membanggakan”. Ucap dr. Ria

WhatsApp_Image_2021-05-06_at_09.41.25.jpeg

Muhammad Abdul Gonie mewakili penerima karya mahardika lainnya, mengucapkan terima kasih kepada pihak kampus karena sudah menjadi wadah kreativitas dan mmenjadi tempat untuk membentuk karakter sebagai Agent of Change, “Saya sangat bangga menjadi lulusan dari kampus Bela Negara ini, UPNVJ saya rasa bukan lagi hanya sebagai wadah untuk menuntut ilmu saja tetapi sudah menjadi tempat saya dan teman-teman lainnya untuk bisa menjadi pribadi yang jauh lebih baik, kampus ini menurut saya bisa membentuk karakter mahasiswa dan mahasiswinya menjadi agen perubahan (Agent of Change)”. Ungkapnya

Berita Sebelumnya

Mahasiswi HI UPNVJ Raih Penghargaan sebagai Honorable Mention pada IYLMUN 2021

Berita Selanjutnya

FIKES UPNVJ Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan SEAMEO SEAMOLEC