HumasUPNVJ – Hari kedua PORSIMNAS WIMAYA 2022 (13/03/2022) menghadirkan satu pertandingan baru yaitu cabang olahraga renang. Pertandingan diselesaikan dalam satu hari sejak pagi hingga siang hari. Hasil yang didapat UPN Veteran Jakarta cukup membanggakan, yaitu satu emas, dua perak, dan dua perunggu.
Kontingen UPN Veteran Jakarta mengirim empat peserta dalam cabang olahraga ini. Mulvi Muhammad Ihsan, mahasiswa Hukum 2019, berhasil mengantongi medali emas untuk kategori 100 meter Dada Putra. Selain itu ada juga Wemona Obelia Inas Shabrina, mahasiswi Ilmu Gizi 2019 yang menyumbang dua perak untuk kategori 100 meter Dada Putri dan 200 meter Dada Putri. Penyumbang dua perunggu untuk UPN Veteran Jakarta ialah Farah Diba, mahasiswi Hukum 2021 untuk kategori 50 meter Bebas Putri dan 100 meter Bebas Putri.
Mewakili peserta lainnya, Mulvi menyampaikan rasa gembira kepada tim Humas sebab dapat membawa nama kampus UPN Veteran Jakarta dikancah nasional juga membanggakan teman-teman satu kampusnya. Usut boleh usut, ternyata Mulvi sempat merasa gugup mengetahui lawan tandingnya namun hal tersebut dapat diatasi dengan baik sehingga akhirnya dia memenangkan pertandingan. Mulvi juga berpesan kepada peserta lainnya untuk tidak patah semangat dan terus berjuang. “Pesannya walalupun UPNVJ belum bisa menjadi juara umum, masih ada kesempatan di tahun depan untuk berjuang kembali,” tuturnya.
Peraihan ini sejujurnya cukup mengejutkan Mulvi dan official renang, serta juga peserta lain dari kontingen UPN Veteran Jakarta. Pasalnya menurut pengakuan sang official, latihan yang dilakukan sebelum pertandingan masih terbilang kurang matang di beberapa aspek. “Yang pasti amaze yak arena kita dilihat dari persiapan pun kurang juga beberapa hal iannya, teknis, ketepatan waktu, kita masih kurang banget. Dari latihan yang masih banyak kesalahan, ini mungkin merupakan suatu hasil yang luar biasa dan diluar ekspektasi,” ucap Lawdzai Nuzulul Azhfar, selaku official tim renang.