Menhan RI, Prabowo Subianto Optimistis Indonesia Jadi High Income Country dengan Mahasiswa UPNVJ yang Berkualitas

WhatsApp_Image_2023-08-10_at_09.48.03_(3).jpeg

HumasUPNVJ - Indonesia adalah negara kaya, dan terkadang kita semua lupa bahwa kita adalah negara besar. Demikian disampaikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dalam pidato di acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta di Tennis Indoor Senayan Jakarta pada Selasa, 8 Agustus 2023.

Prabowo mengatakan bahwa ukuran negara Indonesia lebih kurang seluas gabungan Eropa Barat dan Tengah, dengan kira-kira panjang wilayah terbentang dari London hingga ke Moskow.

"Jumlah penduduk kita keempat yang terbesar di dunia, berarti kita merupakan pasar ekonomi keempat terbesar di dunia," kata Prabowo di hadapan 4.000 lebih mahasiswa baru UPN Veteran Jakarta.

"Letak geografis kita juga strategis, antara dua Samudra Pasifik dan Hindia, dan juga dua benua, Asia dan Australia," sambungnya.

Peran Indonesia dengan segala indikatornya, lanjut Prabowo, menunjukkan bahwa RI merupakan ekonomi ke-16 terbesar di dunia. Alhasil, Indonesia pun masuk dalam keanggotaan Group of 20 atau G20.

WhatsApp_Image_2023-08-10_at_09.48.03_(1).jpeg

Menurut estimasi sejumlah pakar dan lembaga, Indonesia diprediksi akan naik ke peringkat 10 atau 9 di dalam keanggotaan G20. Global Indeks mencatat bahwa Indonesia diproyeksikan menjadi ekonomi terbesar keempat pada tahun 2045 mendatang.

"Kita akan menjadi ekonomi terbesar, bahkan melampaui Jerman, Jepang, Inggris, Prancis dan Rusia," sebut Prabowo.

Ia mengatakan proyeksi semacam itu didasarkan pada pertumbuhan ekonomi Indonesia yang terus meningkat, dengan pemanfaatan kekayaan alam yang lebih optimal demi kepentingan masyarakat.

Di mata Prabowo, Indonesia memang memiliki potensi luar biasa besar untuk bisa melaju jauh dan melompat ke deretan lima besar raksasa ekonomi dunia.

"Kita mau negara kita maju, tidak lagi menjadi middle income country, tapi high income advanced country. Itu cita-cita kita," ungkap Prabowo.

Untuk mewujudkan impian itu, Prabowo mencatat ada satu syarat penting lainnya selain ketersediaan sumber daya alam. Syarat itu adalah kerukunan di tengah masyarakat. "Indonesia harus rukun, Indonesia harus bersatu, seluruh kelompok etnis harus bersatu, kompak, dan saling membantu," pungkas Prabowo.

WhatsApp_Image_2023-08-10_at_09.48.03.jpeg

Berita Sebelumnya

“Bersinergi Meraih Prestasi untuk Indonesia Emas 2045”, jadi Tema Besar PKKMB UPNVJ 2023

Berita Selanjutnya

Deddy Corbuzier Dorong Maba UPNVJ Jadi Pemuda Indonesia serta Generasi Yang Kuat