HumasUPNVJ – Hari Jumat lalu, Danau Sampireun yang terletak di Kampung Sampireun Resort & Spa, Garut, Jawa Barat menjadi saksi dari sebuah lomba balap dayung yang menegangkan dan penuh semangat (27/10). Lomba balap dayung ini diikuti oleh kurang lebih 121 peserta Peningkatan Kapasitas Biro AKPK, Lembaga, SPI, dan UPT UPN “Veteran” Jakarta (UPNVJ). Acara ini menjadi bagian dari rangkaian program Peningkatan Kapasitas yang telah berlangsung sejak 26 Oktober 2023.
Balap dayung di Danau Sampireun memang selalu menjadi sorotan karena spot ini menjadi salah satu daya tarik dari Kampung Sampireun Resort & Spa. Para peserta dan penonton disuguhi pemandangan yang cukup memanjakan mata sepanjang lomba berlangsung. Cuaca cerah dan angin sepoi-sepoi membuat kondisi balap dayung semakin menyenangkan.
Lomba balap dayung ini diikuti oleh lebih dari 10 tim. Cabang lomba dibagi menjadi beberapa kategori yaitu 1) kategori lomba antar satuan kerja, 2) kategori pria, 3) kategori perempuan, dan 4) kategori campuran.
Pada perlombaan ini turut serta pula para pimpinan UPNVJ seperti Rektor, Wakil Rektor Bidang Akademik, serta Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama. Seluruh pimpinan bekerja sama dengan para pegawai dalam sebuah tim dan memiliki semangat kompetitif yang tinggi untuk memberikan yang terbaik bagi timnya.
Masing-masing tim menunjukkan kebolehannya dengan semangat yang menggelora dan teknik yang memukau. Mereka berpacu dalam jarak yang memang tidak terlalu jauh namun mereka mengayuh dayung dengan kecepatan maksimal agar menjadi yang terdepan.
Pertandingan berlangsung dengan sengit, dan penonton yang memadati tepi danau memberikan dukungan yang luar biasa bagi para peserta. Terdengar sorakan dan tepuk tangan saat peserta mendekati garis finish.
Acara ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga yang hebat, tetapi juga memberikan pengalaman yang luar biasa bagi penonton dan peserta. Keseruan yang tercipta menjadi tanda bahwa lomba balap dayung ini telah sukses menjadi rangkaian lomba yang memperkuat kerja sama antar pegawai UPNVJ.