Berani Keluar dari Zona Nyaman, Najla Nur Dzakiyyah Sukses Raih Bintang Mahardika

HumasUPNVJ - Mengutip ucapan ilmuwan ternama Albert Einstein, yaitu “Education is not the learning of facts, but the training of the mind to think,” Najla Nur Dzakiyyah mengatakan bahwa pendidikan bukan hanya sekadar menghafal teori dan mengejar nilai akademis.

Bagi Najla, fase pendidikan adalah waktu yang tepat untuk terus tumbuh, baik di bidang akademik maupun non-akademik.

“Di fase ini menuntut kita untuk berpikir lebih luas dan berani keluar dari zona nyaman,” kata Najla, salah satu peraih Penghargaan Karya Mahardika di Wisuda ke-73 Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ).

Sejak memasuki perkuliahan, Najla yang merupakan mahasiswa D3 Perbankan dan Keuangan UPNVJ berusaha untuk terus terlibat dalam kompetisi dan kegiatan menantang lainnya, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Najla pertama kali mengikuti lomba di semester dua, yaitu  National Chatbot Learning and Competition, yang diadakan Vokasi UI. Dalam lomba ini, ia dan tim berhasil meraih Top 9 Teams. 

Screenshot_2024-10-12_111945.jpg

Prestasi di Bidang Desain

Walau berkuliah di bidang perbankan, Najla mengaku memiliki ketertarikan pada segala sesuatu terkait desain. ia mengaku sempat kecewa karena tidak diterima di suatu organisasi bidang desain.

“Saya bertekad bahwa saya bisa berhasil mengasah skill tanpa organisasi itu. Jadi selama berkuliah di UPNVJ, kompetisi yang menjadi fokus saya yaitu poster dan infografis,” tutur Najla.

Memasuki semester tiga, Najla mulai mengikuti lomba desain. Ia mengikuti Lomba Seruan - Seruan Kompetisi Poster 2022 yang diadakan LKI FK UB dan berhasil meraih juara 1. Di bulan yang sama, Najla dan tim mengikuti lomba yang diadakan FEB UPNVJ, yakni ECOFEST UPNVJ 2022 kategori Infografis - Halal Industry, dan berhasil meraih juara 3. 

Kemudian bulan Juni 2023 saya mengikuti Lomba Kreatif Idul Adha kategori poster infografis yang diadakan oleh PR IPNU - IPPNU Gununganyar Surabaya alhamdulillah saya meraih juara 1. Di Bulan selanjutnya saya mengikuti Lomba FESTMUS 2023 kategori poster yang diadakan oleh LDK USWAH UPNVJ pengumuman lomba ini diadakan secara offline yang berada di Auditorium Fakultas Kedokteran UPNVJ. Alhamdulillah di lomba ini saya berhasil meraih juara 1.

Pada Agustus 2023, Najla dan tim mengikuti Lomba Economic Competition Festival yang merupakan salah satu lomba Internasional. Najla dan tim berhasil juara 1 kategori Economic Infographic Competition Category Halal Industry.

“Ini menjadi salah satu pencapaian kompetisi yang berkesan selama kuliah di UPNVJ, yakni dapat berkesempatan mengikuti kompetisi internasional,” ungkap Najla.

WhatsApp_Image_2024-10-12_at_2.55.56_PM.jpeg

Tugas Akhir dan Kompetisi

Menginjak semester 6 Najla disibukkan dengan kegiatan magang dan Tugas Akhir. Namun kondisi ini tidak menghentikan langkah Najla dalam mengikuti kompetisi. Menurutnya, mengikuti lomba merupakan mekanisme dirinya untuk ‘me-refresh’ diri di kala jenuh mengerjakan Tugas Akhir.

Di sela-sela pengerjaan Tugas Akhir, Najla berhasil meraih juara 3 Lomba Poster Digital Kajian Ramadhan 2024 dan juara 1 Islamic National Competition Ramadhan Fest 1445 H kategori poster.

Setelah itu, Najla memutuskan break untuk menyelesaikan Tugas Akhir dan sidang. “Setelah sidang dan revisi, Najla mengikuti kompetisi kembali, yakni Fiksi 3.0 yang diadakan oleh BEM BTH Universitas Tasikmalaya, dan ia berhasil meraih juara 3.”

“Selain mengikuti berbagai kompetisi, ada organisasi yang mendukung saya untuk keluar dari zona nyaman saya, yakni Rohis FEB Al Jihad dan UKM LDK Uswah,” sebut Najla.

Alhamdulillah selama saya berorganisasi di sini, saya dapat mengisi waktu saya lebih bermanfaat, meningkatkan pemahaman agama, dan ada teman-teman yang selalu support hal baik yang sedang saya lakukan,” sambungnya.

Perkuliahan dan kompetisi yang diikuti hingga saat ini disebut Najla merupakan bentuk kerja keras yang ditempuh sejak tiga tahun terakhir.

“Semua ini juga berkat dukungan orang-orang yang sudah mendukung saya selama ini. Terima kasih kepada keluarga, teman-teman, serta keluarga besar UPNVJ yang telah men-support saya hingga saat ini,” tutup Najla.

Berita Sebelumnya

Semangat Berkompetisi Antarkan Putri Ravika Hidayat Sabet Bintang Mahardika

Berita Selanjutnya

Tekad Berprestasi Fazri Kurniawan Berbuah Penghargaan Bintang Mahardika