HumasUPNVJ - Aspek pola pikir kewirausahaan (Entrepreneurial Mindset) merupakan hal penting karena tren ke depan adalah memanfaatkan ruang-ruang digital untuk berusaha, dan pola pikir ini menjadi aset sangat berharga bagi pencari serta pemberi kerja.
Demikian disampaikan Rektor Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta dalam pidato di acara Wisuda ke-73 di Jakarta Convention Center pada Sabtu, 12 Oktober 2024.
Menurut Rektor, kemampuan bernalar, berpikir inovatif, keinginan untuk terus belajar, dan berjiwa patriotik juga tak kalah penting sebagai modal wisudawan dalam berkontribusi terhadap kemajuan masyarakat, bangsa dan negara.
“Sebagai Lulusan UPNVJ yang mengusung semangat Bela Negara, kami berharap saudara dapat menjadi nilai tambah bagi kemajuan masyarakat, bangsa dan negara ini,” ujar Venus dalam sambutannya di acara yang dihadiri 1.995 wisudawan.
“Saudara dapat menjadi bagian dari generasi kompeten yang mampu mengisi bonus demografi yang menjadi berkah dan pintu masuk indonesia menjadi negara maju 2045,” sambungnya.
Dari total 1.995 wisudawan, 316 merupakan lulusan Program Diploma Tiga (D3), 1.410 Program Sarjana (S1), 98 Program Magister (S2), dan 171 Program Profesi.
Venus mengatakan bahwa saat ini gagasan Indonesia Maju di tahun 2045 mulai menjadi visi bersama bangsa Indonesia. Berbagai kalangan secara bergantian memperbincangkan isu ini di ruang publik.
Isu ini bergaung di tanah air setelah Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi Negara-Negara Maju (OECD), memprediksi bahwa pada tahun 2045 Indonesia akan menjadi kekuatan ekonomi terbesar keempat di dunia. Perkiraan tersebut dilatarbelakangi prediksi bahwa pada 2030-2040, Indonesia akan mengalami bonus demografi di mana jumlah penduduk Indonesia usia produktif (15-64 tahun) akan mencapai 68 persen dari total penduduk sekitar 300 juta jiwa.
Jumlah penduduk usia produktif yang besar ini disebut Venus akan menjadi faktor pendorong produktivitas ekonomi yang jadi modal menjadi negara maju. Akan tetapi, lanjut dia, bonus demografi juga menjadi “bencana” Ketika kondisi sumbe rdaya manusia Indonesia tidak disiapkan dengan baik.
“Bonus demografi akan menjadi bahaya ketika penduduk Indonesia berkualitas dan berproduktivitas rendah, tidak adaptif pada teknologi, tidak berkarakter patriotik, dan tidak berani bersaing dengan bangsa lain,” tutur Venus.
UPNVJ sebagai universitas milik negara berkomitmen untuk terus mengembangkan pendidikan berkualitas yang mangarusutamakan kapasitas bernalar (reasoning), inovatif, berjiwa kewirausahaan, memiliki literasi digital, keterampilan belajar sepanjang hayat (live long learning), berpola pikir bertumbuh atau Growth mindset dan berjiwa bela negara/patriotik.
Pengarusutamaan seperti ini ditambah dengan penyediaan learning resources yang mutakhir dan memadai akan memampukan UPNVJ menghasilkan lulusan/sumberdaya manusia yang menjadi nilai tambah bagi bonus demografi yang dihadapi.
Lulusan dengan Entrepreneurial Mindset
Kemampuan bernalar menjadi backbone cara berpikir orang kampus. Ini adalah syarat mutlak yang membedakan orang kampus dengan men on the street. Ini terkait dengan kemampuan olah pikir untuk menghasilkan informasi/simpulan yang logis dan faktual dalam menjelaskan peristiwa atau pengalaman di dunia nyata.
Kemampuan bernalar akan memastikan lulusan UPNVJ mampu berpikir lurus atau correct thinking yang menjadi syarat kehidupan masa kini dan ke depan.
Di samping kemampuan bernalar, di tengah lingkungan terdisrupsi yang menciptakan keberlimpahan informasi dan membuat umur informasi begitu pendek, maka kemampuan mahasiswa, lulusan dan dosen untuk memiliki keterampilan belajar sepanjang hayat yang dalam istilah Alvin Tofler merupakan proses belajar yang meliputi siklus Learn, (belajar), Unlearn (menghapus yang usang), dan Relearn (belajar Kembali yang baru) menjadi sangat penting.
Kemampuan untuk terus bertekun belajar harus menjadi kebiasaan di tengah situasi dunia yang terdisrupsi. “Teruslah belajar Karena hakikat tanggung jawab orang pintarlah untuk terus belajar (it is the responsibility of the intelligent to be more diligent),” sebut Venus.
Selanjutnya, kemampuan berpikir inovatif merupakan pengembangan lebih lanjut dari dari kemampuan bernalar yang dikembangkan secara out of the box yang menghasilkan ide atau gagasan radikal dan berdampak.
“Entrepreneurial Mindset menjadi penting karena tren universitas dan lulusannya ke depan adalah memanfaatkan ruang-ruang digital untuk berusaha. Untuk kepentingan ini, daya inovatif dan literasi digital menjadi penting,” ungkap Venus.
“Di atas semuanya, untuk memastikan indonesia menjadi negara maju, maka harus dipastikan jiwa patriotik tertanam dalam jiwa warga dan lulusan UPNVJ. Hanya dengan jiwa Bela Negara maka negara ini akan tetap ada, bertahan dan maju berkembang,” lanjutnya.
Di samping nilai-nilai tadi, kata Venus, para wisudawan UPNVJ dituntut memiliki keberanian bertindak dan mengambil risiko terukur dalam mengambil keputusan-keputusan kerja.
Komitmen Transformasi UPNVJ
Pada tahun 2024, animo calon mahasiswa untuk masuk UPNVJ mencapai 94.040 dan yang diterima sebanyak 4.692 atau 6,2 persen dari seluruh pendaftar jenjang D3 dan S1.
Di samping itu, secara kualitas UPNVJ masuk dalam urutan ke 9 dari 10 besar PTN dengan peringkat nilai rerata UTBK tertinggi secara nasional baik untuk bidang Saintek (Sains dan Teknologi) maupun Soshum (Social Humaniora).
Fakta kualitas mahasiwa yang sangat baik, membuat UPNVJ terus berkomitmen total untuk melakukan transformasi di berbagai bidang termasuk mendorong mahasiwa untuk berprestasi melalui berbagai kompetisi baik berskala nasional maupun internasional. Terkait prestasi dan upaya-upaya perbaikan yang tengah kami lakukan saat ini di antaranya;
1. Peningkatan Akreditasi Program Studi
2. Program Peningkatan Kualitas dan Kuantitas Dosen
3. Program MBKM dan Aktualisasi Bela Negara
4. Program Peningkatan Kapasitas dan Prestasi Mahasiswa
5. Tata Kelola Lembaga
“Kini waktunya bagi Anda semua menatap ke depan. Membaktikan diri saudara untuk sesuatu yang bernilai dan berguna bagi kehidupan anda sendiri, keluarga, bangsa dan Negara,” seru Venus.
Ucapan selamat dan terima kasih juga kami sampaikan kepada para orang tua/wali wisudawan yang telah mempercayakan pendidikan putra-putrinya di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta,” tutupnya.