HumasUPNVJ - Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta berhasil menjadikan jurnal Accounting Student Research Journal (ASRJ) meraih akreditasi Sinta 5. Jurnal ASRJ ini pertama kali diterbitkan FEB UPNVJ pada September 2022.
“Sebelumnya hanya terdaftar di ISSN, dan kini mendapat akreditasi SINTA 5 di tahun 2025,” ujar Ketua ASRJ Andy Setiawan, S.Pd., M.Ak.
Berbagai persiapan dilakukan ASRJ untuk meraih akreditasi ini, mulai dari peningkatan kualitas artikel, perbaikan manajemen jurnal, serta pemenuhan persyaratan administrasi.
Selain itu, sistem manajemen jurnal berbasis Open Journal System (OJS) ditingkatkan, mencakup perbaikan tampilan website, pengelolaan metadata, serta konsistensi dalam jadwal publikasi.
Dalam perjalanannya, Andy menjelaskan ASRJ menghadapi berbagai tantangan, terutama menjaring artikel-artikel berkualitas.
“Artikel yang berkualitas tidaklah mudah diperoleh karena persaingan dengan jurnal lain yang sudah lebih mapan. Proses peer-review yang memakan waktu juga menjadi tantangan, mengingat pentingnya menjaga keseimbangan antara kecepatan publikasi dan kualitas evaluasi,” ungkap Andy.
“Di sisi teknis, pemenuhan persyaratan seperti pengelolaan DOI dan indeksasi di berbagai database memerlukan upaya dan keahlian tambahan,” sambungnya, saat ditemui tim Humas UPNVJ pada Selasa, 25 Maret 2025.
Andy mengatakan, keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak, tak terkecuali FEB UPNVJ.
“FEB UPNVJ memberikan berbagai fasilitas dan bimbingan teknis, sementara editor dan reviewer berkontribusi besar dalam menjaga kualitas publikasi. Komunitas ilmiah juga turut membantu dengan mempromosikan jurnal serta memberikan masukan yang berharga,” ujar Andy.
Berbagai kerja sama juga dilakukan, di antaranya dengan Asosiasi Profesi Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Kompartemen Akuntan Pendidik dan Aliansi Pengelola Jurnal Berintegritas Indonesia (ALJEBI) yang telah memberikan dorongan signifikan dalam menjaga mutu dan kualitas pengelolaan jurnal, khususnya di bidang akuntansi.
Sebagai persiapan akreditasi jurnal, pengelola jurnal ASRJ dan Journal of Islamic Economics and Finance Studies (JIEFES) telah mengikuti seminar pengelolaan dan akreditasi jurnal ilmiah yang diselenggarakan oleh ALJEBI pada 2024.
“Setelah meraih akreditasi SINTA 5, Jurnal ASRJ menargetkan peningkatan kualitas menuju akreditasi lebih tinggi, seperti SINTA 4 atau indeksasi internasional,” harap Andy.
Ia menambahkan bahwa langkah yang bisa diambil untuk mencapai target di antaranya menerapkan seleksi artikel yang lebih ketat, memperbaiki sistem peer review, serta meningkatkan kerja sama dengan institusi akademik di dalam dan luar negeri.
“Upaya masuk ke database internasional seperti DOAJ dan Scopus juga menjadi prioritas. Dengan strategi ini, Jurnal ASRJ berkomitmen untuk terus berkembang dan memberikan kontribusi yang lebih besar dalam dunia akademik,” tutur Andy.
“Akreditasi SINTA 5 adalah langkah awal menuju pencapaian yang lebih tinggi,” pungkasnya.