UPNVJ Semakin Komitmen Emban Amanah Bela Negara di Usia 45 Tahun

HumasUPNVJ - Rektor Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) Dr. Anter Venus, M.A. Comm menyatakan komitmen kampus mengemban amanah penanaman nilai-nilai Bela Negara yang sesuai dengan perkembangan dan tuntutan zaman serta dalam berbagai perspektif.

“Sebagai kampus yang diamanahi penanaman nilai-nilai Bela Negara, UPNVJ berkomitmen terus menjaga dan mengembangkan implementasi Bela Negara yang inovatif dan lebih relevan dengan tuntutan zaman,” kata Rektor dalam sambutannya pada Sidang Terbuka Universitas dalam rangka Dies Natalis ke-45 UPNVJ yang diadakan di Auditorium Bhinneka Tunggal Ika, Kampus UPNVJ Pondok Labu, Jakarta, Rabu (30/11/2022).

IMG_2330.JPG

Rektor mengatakan UPNVJ telah melakukan langkah-langkah penting untuk penerapan nilai-nilai Bela Negara. Langkah-langkah tersebut antara lain dengan membuat buku rujukan Bela Negara yang lebih kekinian dan tidak menggunakan pendekatan militer, konstruksi dan pengukuran indeks Bela Negara, penyelenggaraan pendidikan awal Bela Negara bagi pegawai, dan lain-lain.

Berdiri dengan semangat mengisi kemerdekaan melalui upaya mencerdaskan kehidupan bangsa, Rektor mengatakan UPNVJ terus mengalami perkembangan dan kemajuan yang signifikan hingga menjadi salah satu universitas negeri yang paling diminati calon mahasiswa. Mahasiswa UPNVJ berasal dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia dan berada di posisi sembilan dalam 10 besar nasional baik untuk bidang ilmu sosial dan humaniora maupun sains dan teknologi.

“Dengan kualitas input mahasiswa seperti itu, menjadi tanggung jawab para pengelola dan pendidik untuk betul-betul dan bersungguh-sungguh memperbaiki kualitas pembelajaran dan seluruh aspek pengelolaan pendidikan. Menjadi tanggung jawab kita untuk terus mengembangkan kurikulum yang relevan dengan perkembangan teknologi digital dan fenomena revolusi industri 4.0 termasuk tuntutan profil dan kualifikasi tenaga kerja abad XXI,” tuturnya.

Karena itu, dari aspek kelembagaan, UPNVJ terus berupaya meningkatkan akreditasi program studi yang ada. Tidak hanya akreditasi nasional, program studi di UPNVJ juga didorong untuk mendapatkan akreditasi internasional. Selain itu, UPNVJ juga terus mengembangkan program studi baru, baik untuk strata S-1, S-2, maupun S-3.

rektor_dies.JPG

Pada bidang sumber daya manusia dosen, saat ini UPNVJ memiliki 126 dosen dengan kualifikasi doktor dan akan terus bertambah seiring dengan dosen-dosen yang masih menempuh pendidikan S-3.

“Jumlah dosen dengan kualifikasi doktor akan terus ditingkatkan sehingga mencapai sekurang-kurangnya 50 persen dari jumlah dosen yang ada,” ujarnya.

Sebagai saluran publikasi ilmiah internal, UPNVJ juga mendorong setiap program studi untuk memiliki jurnal ilmiah. Pada 2023 ditargetkan seluruh program studi memiliki jurnal, dan pada 2024 seluruhnya ditargetkan terakreditasi Sinta. Sedangkan jurnal yang telah terakreditasi Sinta 2 juga akan ditingkatkan untuk mendapatkan akreditasi internasional.

“Untuk semua capaian tersebut, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh sivitas akademika, terutama mereka yang bekerja melampaui kewajibannya, yang bekerja dengan segenap totalitas, tanpa pamrih untuk memajukan UPNVJ, yang keberadaannya menjadi nilai tambah, yang kehadirannya di kampus digunakan untuk mendiskusikan ide-ide memajukan kampus,” kata Rektor.

Berita Sebelumnya

UPNVJ Gelar Lepas Sambut Rektor

Berita Selanjutnya

Bela Negara Harus Diterapkan di Era Society 5.0