HumasUPNVJ - Delegasi Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta (UPNVJ) tiba di Kota Malang, Jawa Timur pada Jumat, 3 November 2023, dalam mengikuti ajang MTQ Mahasiswa Nasional (MTQMN) 2023.
MTQMN ke-7 ini berlangsung pada 4-9 November 2023, dengan Universitas Brawijaya sebagai tuan rumah kali.
Membawa misi "Bela Negara" dan diiringi semangat Islam sebagai agama "rahmatan lil 'alamin" (kasih bagi semesta), UPNVJ mengirim delegasi yang terdiri dari 22 mahasiswa peserta lomba dan 8 dosen pendamping official.
Tahun ini, UPNVJ mengirim delegasi untuk hampir semua cabang lomba, yaitu Tilawah, Tartil, Hafalan 10-20 Juz, Syarhil, Fahmil, Kaligrafi, Karya Tulis Ilmiah, hingga Debat Ilmiah Al-Quran dalam Bahasa Inggris.
Di hari pertama kedatangan di Kota Malang, delegasi UPNVJ melakukan registrasi peserta lomba tepat waktu di Aula Utama Universitas Brawijaya.
Berkat kecermatan dan kedisiplinan Tim Pendamping Official UPNVJ, seluruh berkas registrasi terpenuhi dengan baik dan lengkap. Ini semua memperlancar dan mempermudah langkah kaki para mahasiswa terbaik UPNVJ untuk berkompetisi di hari pertama.
Keesokan harinya, bersama dengan kafilah (rombongan) delegasi berbagai universitas dari penjuru Tanah Air, delegasi UPNVJ turut menghadiri seremoni pembukaan MTQMN ke-7. Di hari yang sama, setiap tim masing-masing cabang lomba memasuki Technical Meeting, tahap yang sangat penting untuk memahami secara paripurna aturan main dan tata tertib ajang dua tahunan ini.
Dengan niat tulus untuk menggapai ridha dan karunia Allah SWT, dan semangat untuk memperkenalkan "Kampus Bela Negara" ke seantero Nusantara, mahasiswa-mahasiswi terbaik UPNVJ ini tidak gentar melangkahkan kaki mereka untuk berkompetisi dengan sesama putra-putri terbaik negeri dalam ajang perlombaan membaca, menghafal, dan memahami Kitab Suci Al-Quran.
Melalui ajang MTQMN ke-7 ini, delegasi UPNVJ menjadi contoh bagaimana semangat "Bela Negara" juga dapat diwujudkan melalui prestasi dalam syiar agama Islam sebagai agama "rahmatan lil 'alamin."