Humas UPNVJ – UPN “Veteran” Jakarta Kembali memfasilitasi kegiatan Uji Akademik berbasis CAT pada Seleksi Penerimaan Rekrutment Proaktif Bintara Polri tahun 2023. Kegiatan ini adalah bentuk Kerjasama lanjutan yang dilakukan UPN “Veteran” Jakarta dengan Polda Metro Jaya. Uji Akademik yang diikuti kurang lebih 110 peserta dalam sehari ini dilaksanakan di Ruang CBT Lt.3 Gedung MERCe, Kampus Limo, UPNVJ dalam dua hari yaitu Selasa dan Rabu, 14 – 15 November 2023.
Persiapan yang dilakukan untuk kelancaran Uji Akademik ini sudah dipersiapkan secara matang, dengan menyiapkan ruangan CBT dengan ratusan computer sebagai media ujian yang akan dilakukan oleh seluruh peserta. Ditemui oleh Humas UPNVJ, AKP Kartini,S.AP., M.M. sebagai Kepala Urusan SUBBAGDIAPRES BAGDALPERS RO SDM Polda Metro Jaya, memberikan pemaparan terkait kegiatan ini.
“Alhamdulillah sampai saat ini kita tidak ada kendala sama sekali, baik jaringan, maupun listrik dan yang lain-lain. Semua terkendali dengan lancar dan aman.” Ujar AKP Kartini saat ditemui humas UPNVJ di Gedung MERCe.
Kegiatan ujian akademik ini merupakan salah satu rangkaian atau bentuk Kerjasama yang sudah dijalin UPNVJ dengan Polda Metro Jaya. Penggunaan fasilitas CBT untuk kegiatan tes berskala nasional sudah lama dilakukan oleh pihak Polda Bersama UPNVJ Selaku penyedia fasilitas.
“Jadi memang bukan tahun ini saja, kami sudah ada Kerjasama dengan UPNVJ itu sudah lama. Dan mengapa kami memilih UPNVJ, karena dari segi fasilitasnya bagus, dari tenaganya juga professional, kalo ada hambatan cepat untuk ditangani. Serta dari segi lokasi juga strategis, ada parkir yang memadai membuat peserta nyaman melaksakan ujian.” Ujar Kartini kembali.
Diharapkan dengan adanya Kerjasama berkelanjutan antara UPNVJ dengan Polda Metro Jaya dapat selalu memberikan pelayanan fasilitas yang maksimal serta memberikan kenyamanan bagi peserta uji akademik dan kegiatan-kegiatan lainnya.