Cari Bakat Terpendam Mahasiswa, Pertama Kalinya UPNVJ Gelar Peksiminas 2024 Tingkat Unversitas

IMG_0591.JPG

HumasUPNVJ – Untuk pertama kalinya, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta menyelenggarakan Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas). Peksiminas ini pada dasarnya diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) sebagai ajang talenta pada setiap tahunnya. Dan pada tahun ini, UPNVJ berkesempatan mengikuti ajang nasional bergengsi ini. Peksiminas tingkat UPNVJ diselenggarakan secara tatap muka, bertempat di Auditorium Bhinneka Tunggal Ika. (21/5/24)

Ada dua belas peserta yang terlibat, yang terbagi menjadi tiga kategori, diantaranya 8 peserta kategori Menyanyi Pop, 2 peserta Membaca Puisi dan 2 peserta Monolog. Dalam kompetisi ini, UPNVJ menghadirkan tiga dewan juri, Dr. Firlia Ayu Arini, Ns. Duma Lumban Tobing, dan Sammy Rian Afanto sebagai juri tamu.

IMG_0153.JPG

Turut hadir dr. Ria, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama UPNVJ untuk memberikan semangat dan dukungan kepada 12 peserta Peksiminas tingkat UPNVJ, “Kalian yang hadir disini sebagai peserta adalah orang – orang hebat yang memiliki keberanian dan tingkat kepercayaan diri yang bagus. Saya bangga kepada kalian, selamat berkompetisi, semoga kalian bisa memberikan yang terbaik. Khususnya bagi siapapun yang terpilih mewakili UPNVJ nantinya”, ucap dr. Ria dalam sambutannya.

Tidak hanya satu kali berkompetisi, para peserta Peksiminas tingkat kampus ini juga harus melewati beberapa tahapan. Imam Rifqy, mewakili tim Kemahasiswaan UPNVJ menjelaskan beberapa tahap Peksiminas yang harus dilalui para peserta, “Para peserta kami seleksi terlebih dahulu pada tingkat awal, yakni kampus. Lalu, dari seleksi internal universitas kemarin, akan dilanjutkan dengan seleksi daerah (Peksimida), setelah lolos nantinya akan langsung menuju proses pagelaran Peksiminas”, jelasnya.

“Pengumuman pemenang Peksiminas tingkat universitas yang akan mewakili UPNVJ akan diumumkan kurang lebih satu minggu setelah penyeleksian”, tutup Imam

Sammy Rian Afanto sebagai juri tamu juga memberikan pesan kepada seluruh peserta bahwa menang kalah adalah hal yang biasa karena para peserta yang berkompetisi hari ini adalah pemenang atas dirinya sendiri.

IMG_0277.JPG

 

Berita Sebelumnya

UPNVJ Tetapkan 119 Mahasiswa Baru Jalur SNBP 2024 Terima KIP Kuliah

Berita Selanjutnya

UPNVJ Jadi Tuan Rumah Webinar Internasional tentang Masa Depan Pertanian Bekerlanjutan di ASEAN