UPNVJ Jajaki Kerja Sama dengan Asosiasi Teknologi Informasi Korea Selatan

5e2fc934-4fbb-42ac-bff1-aec7a59d9fac.jpegc645c51d-080a-409f-ba4c-11ef973218bd.jpeg

HumasUPNVJ - Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta (UPNVJ) melakukan kegiatan penjajakan kerja sama dengan HAICT Inc, KOIPA, Korea Selatan pada Rabu, 8 Mei 2024.

Kegiatan di Ruang Rapat FIK UPNVJ ini dihadiri Dekan FIK Supriyanto, Wakil Dekan Bidang Akademik Erly Krisnanik, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Ati Zaidiah, Ketua Jurusan dan Kaprodi S1 Sistem Informasi Anita Muliawati, Kaprodi D3 Sistem Informasi Rio Wirawan, Kaprodi S1 Informatika Widya Cholil, dan para kepala laboratorium FIK UPNVJ.

Turut hadir juga Choi Thai Rim selaku Ketua Haict Inc, KOIPA, Mr. Hyeon Yu selaku Direktur KOIPA, Profesor Han dari delegasi KOIPA, Korea Selatan, dan Dr. (Cand) Yohanes Kurnia Widjaja, ST., MMSI selaku Direktur PT Sari Teknologi Global dan jajaran Tim KOIPA, Korea Selatan.

 

Dalam pertemuan ini, Korea IT Bussiness Promotion Association (KOIPA) memperkenalkan produk teknologi informasi berbasis kecerdasan buatan (AI) yang dikembangkan oleh perusahaan KOIPA. Salah satu produknya adalah ketcaup, sistem pembelajaran online untuk belajar bahasa Korea yang sudah diakui industri Korea Selatan.

Selain pengenalan produk, tujuan dari penjajakan kerja sama ini adalah saling mendukung dalam kegiatan tridharma perguruan tinggi, di mana FIK UPNVJ bertindak sebagai mitra strategis dalam hal membantu pembelajaran. PT Sari Teknologi Global juga berperan dalam kegiatan penjajakan kerja sama ini.

KOIPA berharap FIK dapat memfasilitasi mahasiswa dan dosen untuk mempelajari bahasa Korea dengan menggunakan produk ketcaup. Hal tersebut disarankan mengingat salah satu syarat untuk mengikuti internship adalah penguasan bahasa Korea.

"Harapan kami, Fakultas Ilmu Komputer UPN "Veteran" Jakarta dapat bekerja sama lebih lanjut dengan mengundang para ahli sebagai narasumber terkait kuliah umum, kuliah tamu, internship dan narasumber di kegiatan seminar ICIMCIS," ujar Widya Cholil.

"Semoga kerja sama ini dapat menambah pengalaman dan wawasan mahasiswa di tingkat internasional, memiliki wawasan internasional dan bersertifikat internasional," sambungnya.

Usai kegiatan penjajakan kerja sama, jajaran dekan beserta tamu undangan KOIPA dari Korea Selatan melakukan sesi foto bersama.

Berita Sebelumnya

Seleksi Mandiri UPNVJ 2024 Segera Dibuka di Awal Juni

Berita Selanjutnya

UPNVJ Jamin Mahasiswa Lulus SNBP Dapat Kuliah Tanpa Terhambat UKT